Diminta Tomy Winata, CR7 Jadi Duta Mangrove di Indonesia
Ronaldo pernah mengunjungi Indonesia setelah tsunami 2004.
Selasa, 12 Maret 2013, 03:08 WIB
Nadia Hutami
Pemain Bintang
VIVAbola - Bintang Real Madrid Cristiano Ronaldo resmi menjadi duta konservasi tanaman mangrove di Indonesia. CR7 dipilih oleh yayasan milik taipan Tomy Winata, Artha Graha Peduli Foundation.
"Saya sangat senang dan bahagia karena Ronaldo setuju untuk mendukung aktivitas kami untuk melestarikan hutan-hutan mangrove di Indonesia," ujar Tomy seperti dilansir Nation Multimedia.
"Dia merupakan orang yang cocok untuk menjadi duta konservasi mangrove karena dia memiliki daya tarik. Dan kami ingin menyampaikan pesan kami, 'Save Mangrove, Save Earth', ke kalangan tua dan muda, kaya dan miskin," Tomy melanjutkan.
Sementara itu, CR7 mengatakan kunjungannya ke Indonesia, tepatnya ke Aceh setelah tsunami 2004, membuat dia menyetujui tawaran bos Bank Artha Graha ini.
"Saya sangat senang dan bahagia karena Ronaldo setuju untuk mendukung aktivitas kami untuk melestarikan hutan-hutan mangrove di Indonesia," ujar Tomy seperti dilansir Nation Multimedia.
"Dia merupakan orang yang cocok untuk menjadi duta konservasi mangrove karena dia memiliki daya tarik. Dan kami ingin menyampaikan pesan kami, 'Save Mangrove, Save Earth', ke kalangan tua dan muda, kaya dan miskin," Tomy melanjutkan.
Sementara itu, CR7 mengatakan kunjungannya ke Indonesia, tepatnya ke Aceh setelah tsunami 2004, membuat dia menyetujui tawaran bos Bank Artha Graha ini.
"Saya merasa terhormat untuk ikut ambil bagian dalam konservasi hutan mangrove
di Indonesia. Saya ke Aceh setelah tsunami 2004 dan kerusakan yang
terjadi setelah tsunami membuat saya tergugah dan memberikan kesan yang
mendalam," ujar Ronaldo.
"Saya menyadari jika hutan mangrove dapat membantu ekosistem untuk mengatasi gelombang tinggi. Banyak nyawa bisa diselamatkan dan sekaligus mengurangi kerusakan alam." (kd)
"Saya menyadari jika hutan mangrove dapat membantu ekosistem untuk mengatasi gelombang tinggi. Banyak nyawa bisa diselamatkan dan sekaligus mengurangi kerusakan alam." (kd)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar